Back

UNHAN RI Melakukan Kegiatan Visitasi ke Artha Graha Group

Foto Penyerahan Plakat

Selasa (26/09), kegiatan visitasi dalam rangka analisis relevansi output hasil didik Unhan RI untuk penggalian data di Artha Graha Group oleh LPMPP Unhan RI Jakarta diterima oleh Bapak Indra S. Budianto selaku Direktur Bank Artha Graha Internasional.

Delegasi Unhan RI diketuai oleh Pembina Utama Muda IV/c, Ir. Tristan Soemardjono, M.M., Sekretaris Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran (LPMPP) Unhan RI dan beranggotakan Kapus Relmanjar, Kapus Bangjar, Kapus Manakre, Kapus Evtu, Kapus Jamtu, Analis Kebijakan Madya Bidang Pengelolaan Akreditasi LPMPP Unhan RI, Kasubbag Umum LPMPP Unhan RI, Staf Pus Relmanjar LPMPP Unhan RI dan Staf Subbag Umum LPMPP Unhan RI.

Kegiatan ini merupakan program kerja LPMPP Unhan RI sebagai sarana menilai dan melihat secara langsung, sekaligus mendapatkan gambaran nyata tentang kualitas output pendidikan sebagai hasil didik Unhan RI. Keberadaan kegiatan visitasi ini memiliki arti yang sangat penting dan bernilai strategis terkait dengan penjaminan mutu dalam proses pendidikan dalam rangka meningkatkan kualitas hasil didik Unhan RI. LPMPP Unhan RI sebagai lembaga yang selaku menjaga komitmen dalam penjaminan mutu memerlukan masukan dari berbagai pihak demi tetap terjaganya marwah penjaminan mutu kegiatan Tridharma PT di Unhan RI.

Foto bersama tim Artha Graha Group dan tim Unhan RI